Wednesday, April 11, 2012

Belajar dari tokoh anime atau manga yang terkenal


Kalau berbicara tentang anime dan manga pasti terbesit jepang. Memang anime dan manga ini kata-kata yang berasal dari jepang. Perbedaan anime dan manga adalah kalau anime lebih ke cerita dengan gambar 3 dimensi yang bisa bergerak atau lebih popular disebut film kartun, kalau anime lebih ke cerita gambar dua dimensi atau lebih dikenalnya dengan komik. Perkembangan anime dan manga telah sangat pesat di Indonesia khususnya lebih-lebih di jaman modern yang segala sesuatunya bisa dilakukan dengan online. Anime dan manga yang cukup terkenal adalah one piece, naruto, fairy tail, dragon ball, initial D, digimon, tsubasa, eye shield 21 dan masih anime atau manga yang terkenal di Indonesia.
       Mungkin kalau dilihat sekilas memang dari segi cerita anime dan manga ini sangat menarik, tapi coba kita telaah lebih dalam karakter utama dari anime dan manga yang terkenal ini. One piece dengan monkey de luffy, naruto dengan naruto, dragon ball dengan sogoku, ey shield 21 dengan kobayakawa sena. Semua tokoh yang disebutkan diatas tadi mempunyai satu kesamaan yaitu sifat pantang menyerah untuk menggapainya mimpi-mimpinya. Inilah sifat yang diperlukan seseorang untuk maju. untuk mendapatkan takdir kita, kita harus berusaha dengan keras untuk mendapatkannya. Sifat ini yang harus dimiliki generasi muda untuk dapat merubah dirinya dan bangsa, bangsa Indonesia haus akan kesungguh-sungguhan pemudanya untuk melakukan perubahan. Mulai dari diri sendiri dulu, yakinlah semua yang kita lakukan akan bisa untuk mewjudkan mimpi kita. Salam yakusa (yaki  usaha sampai).

2 comments: